Darto Helm
Dari Wikipedia Indonesia, ensiklopedia bebas berbahasa Indonesia.
Darto Helm | |
---|---|
Nama lahir | Sudarto |
Lahir | 17 Maret 1943 Purwokerto, Indonesia |
Meninggal | 14 Agustus 2004 (umur 61) Jakarta |
Nama lain | Darto Helm |
Pekerjaan | pelawak, aktor |
Tahun aktif | 1976 - 2001 |
Sudarto (lahir di Purwokerto, 17 Maret 1943 - Jakarta, 14 Agustus 2004) atau lebih dikenal dengan nama panggung Darto Helm adalah aktor dan pelawak Indonesia. Ia sempat tergabung dalam kelompok Bagyo CS bersama S. Bagio, Diran, dan Sol Saleh. Selain itu ia juga menciptakan lagu "Mandi Madu" untuk Elvy Sukaesih dan "Judi" untuk Rhoma Irama. Ia terserang stroke pada 4 September 1996 dan kemudian mengurangi aktivitas panggung sampai akhirnya meninggal pada 14 Agustus 2004 di RS Pelni Petamburan. Ia dimakamkan di Purwokerto.
[sunting] Filmografi
- Ateng Sok Tau (1976)
- Boss Bagio Dalam Gembong Ibukota (1976)
- Hippies Lokal (1976)
- Manusia Purba (1976)
- Tarsan Pensiunan (1976)
- Ateng Pendekar Aneh (1977)
- Ateng Sok Aksi (1977)
- Donat Pahlawan Pandir (1977)
- Koboi Cilik (1977)
- Pulau Putri (1977)
- Senyum Nona Anna (1977)
- Godaan Siluman Perempuan (1978)
- Tuyul (1978)
- Tuyul Perempuan (1979)
- Jeritan Malam (1981)
- Sang Guru (1981)
- C.H.I.P.S Dalam Kejutan (1983)
- Sama Gilanya (1983)
- Demam Tari (1985)
- Tari Kejang (1985)
- Suka Sama Suka (1986)
[sunting] Pranala luar
- (en) Darto Helm di Internet Movie Database
- (id) Pelawak Darto Helm Meninggal
- (id) Darto Helm Meninggal Dunia
Artikel mengenai biografi tokoh Indonesia ini adalah suatu tulisan rintisan. Anda dapat membantu Wikipedia mengembangkannya. |