Klad
Dari Wikipedia Indonesia, ensiklopedia bebas berbahasa Indonesia.
Klad atau klade adalah suatu kelompok taksonomi yang terdiri dari satu leluhur bersama dan semua keturunan dari moyang tersebut. Kelompok semacam itu dianggap merupakan kelompok monofiletik, dan dapat direpresentasikan baik sebagai suatu analisis filogenetika, seperti diagram pohon, dan suatu kladogram (lihat kladistika), atau cukup sebagai suatu rujukan taksonomi.
Jika suatu klad terbukti berhasil dalam berbagai analisis kladistika dengan menggunakan berbagai set data, klad tersebut dapat diadopsi dalam taksonomi dan menjadi suatu takson. Meskipun demikian, tidak semua takson dapat dianggap sebagai klad. Reptilia, misalnya, merupakan kelompok parafiletik karena tidak memasukkan aves (burung) yang juga dianggap berevolusi dari leluhur yang sama dari reptilia.
Dalam kladistika, suatu klad yang terdapat dalam suatu klad lain disebut "bersarang" dalam klad tersebut. Klad yang bersarang tersebut memiliki beberapa kegunaan. Misalnya dapat memberikan cakupan ekspansi pada suatu wilayah geografis yang terisolasi.
[sunting] Pranala luar
- Evolving Thoughts: Clade
- A poster-sized cladogram showing the Tree of Life (Evolution)
- DM Hillis, D Zwickl & R Gutell: ~3000 species Tree of Life
- Phylogenetic systematics, an introductory slide-show on evolutionary trees
Artikel mengenai biologi ini adalah suatu tulisan rintisan. Anda dapat membantu Wikipedia mengembangkannya. |