Berangus
Dari Wikipedia Indonesia, ensiklopedia bebas berbahasa Indonesia.
Berangus adalah selongsong penutup yang dipakai untuk menutup moncong seekor hewan. Biasanya yang diberangus adalah anjing atau anak sapi. Anjing diberangus supaya tidak menggigit atau menyalak sedangkan anak sapi diberangus supaya tidak menyusu.
Berangus biasanya dibuat dari kulit atau rotan.
Artikel mengenai hewan ini adalah suatu tulisan rintisan. Anda dapat membantu Wikipedia mengembangkannya. |